Arsenal vs West Ham, siapa yang Menang? Berikut Prediksi dan Jadwalnya

Pemain Arsenal
Sumber :
  • Viva

Banten – Pekan 17 Liga Premier Inggris, kali ini duel Arsenal vs West Ham akan bertanding nanti malam Selasa, 27 Desember 2022 pukul 03:00 WIB.

Seperti yang kita ketahui, beberapa pemain Arsenal sebelumnya berpulang ke negara masing-masing untuk perkuat negara mereka di Piala Dunia 2022, namun kini mereka telah kembali ke Clubnya masing-masing.

Kecuali Gabriel Jesus, dia kemungkinan tidak ikut melawan West Ham lantaran cedera saat membela Brazil di Piala Dunia 2022 kemarin.

Arsenal saat ini sangat berambisi menjaga posisi di puncak klasemen, ketidakikutannya Gabriel, sepertinya ini menjadi kerugian besar bagi Arsenal.

Bahkan Arsenal menargetkan menjadi juara di Liga Premier Inggris 2022-2023.

Gelandang Arselan Oleksandr Zinchenko sudah siap memberikan yang terbaik untuk timnya yang akan berlaga nanti malam melawan West Ham.

West Ham sendiri sudah tercatat selalu kalah dalam tiga pertandingan di Liga Premier ini. Asukan David Moyes takluk di hadapan Manchester United dengan skor 0-1, Crystal Palace 1-2, dan 0-2 oleh Leicester City.

Sementara itu, Arsenal sendiri tidak terkalahkan dalam enak pertandingan terakhir lawan West Ham di Liga ini.

Dari hasil ini dan melihat para Squad Arsenal, sepertinya mereka akan meraih kemenangan kembali, namun tidak menjadi kemungkinan itu pun akan berbalik kalah.

Apalagi, Arsenal sangat berambisi untuk meraih juara di Liga Premier Inggris tahun ini, tentu para pemainnya akan berjuang mati-matian untuk meraih kemenangan itu.

West Ham juga perlu berjuang, apalagi sudah 3 kali ditumbangkan oleh beberapa Tim yang berlaga di Liga Premier.Din