Makna Tema dan Logo Hari Sumpah Pemuda 2023, Bagaimana Sejarahnya?

Ilustrasi Perayaan Sumpah Pemuda
Sumber :
  • Freepik

Banten.Viva.co.id - Masyarakat Indonesia akan memperingati hari sumpah pemuda. Peristiwa bersejarah itu diperingati setiap tanggal 28 Oktober.

Peringatan sumpah pemuda sebagai upaya untuk mengenang lahirnya sumpah pemuda pada 28 Oktober 1928.

Untuk memperingati Hari Sumpah Pemuda, tema dan logo sumpah pemuda ditetapkan setiap tahunnnya oleh pemerintah.

Lalu apa tema dan logo sumpah pemuda tahun 2023 tersebut. Pada perayaan yang ke-95 ini, pemerintah mengusung tema Bersama Majukan Indonesia.

Adapun makna tema tersebut seperti dikutip dari Pedoman Pelaksanaan Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-95 oleh Kemenpora RI, yaitu:

Membangun Semangat Kolaborasi dari semua elemen Bangsa dalam Memajukan Indonesia.

Memantapkan kerja bersama dalam satu orkestrasi gerak langkah melalui rangkaian peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-95 tahun 2023 sehingga tercipta Pemuda Maju.