PSSI Mengurus Kevin Diks Bela Timnas Indonesia Lawan Jepang
- TvOneNews.com
Saat ini, proses naturalisasi Kevin Diks sudah mendapat persetujuan dari Presiden RI, Prabowo Subianto. Dengan jam terbang dan pengalaman main di kasta teratas Eropa, membuat kehadiran Kevin Diks bisa mempertebal lini pertahanan Timnas Indonesia.
Kevin Diks tinggal menunggu waktu untuk pengambilan sumpah sebagai WNI. Meski sudah resmi berstatus sebagai warga Indonesia, masih ada yang harus di urus lagi, yakni perpindahan federasi dari KNVB ke PSSI.
Jika semua prosedur tersebut rampung dilalui, barulah Kevin Diks bakal bisa memperkuat Timnas Indonesia di kompetisi resmi.
Walau masih banyak langkah yang ditempuh, namun Erick Thohir bakal bekerja keras agar bisa membawa Kevin Diks sebelum laga melawan Jepang.
"Kita tunggu angkat sumpahnya. Karena kemarin suratnya sudah keluar, peraturan Pepres dari Presidennya. Jadi kita sedang coba melakukan percepatan, untuk mempertebal lagi tim nasional kita," jelasnya.
Lebih lanjut, Erick Thohir menyebut jika pihaknya saat ini tinggal menunggu sumpah WNI yang dilakukan Kevin Diks, baru kemudian bakal mempercepat perpindahan federasi sang pemain agar bisa segera membela Timnas Indonesia.