Kenali Gejalanya, Lima Penyakit yang Sering Mengincar Para Ibu
- Pixabay
Banten.viva.co.id - Ibu merupakan sosok yang sangat penting dalam keluarga. Mereka menjadi madrasah pertama bagi anak-anaknya, dan menjadi sosok yang selalu diandalkan dalam segala hal.
Namun, ibu juga rentan terserang penyakit, baik karena faktor biologis maupun faktor lingkungan.
Ibu yang baik dan benar adalah ibu yang selalu menjaga kesehatannya, baik untuk dirinya sendiri maupun untuk buah hatinya. Dengan menjaga kesehatannya, ibu dapat memberikan yang terbaik bagi keluarganya.
Ada beberapa penyakit yang tergolong rentan terjadi pada para ibu yang dikutip dari halodoc, seperti:
Osteoarthritis
Tubuh ibu tersusun oleh sendi yang fleksibel dan tendon yang elastis. Hal ini membuat risiko cedera dan osteoarthritis pada ibu lebih tinggi.
Infeksi Saluran Kemih
Hal ini karena letak saluran kencing ibu dekat dengan vagina dan anus, tempat di mana banyak bakteri hidup.
Penyakit Tiroid
Ibu memiliki risiko 5-8 kali lebih besar mengalami penyakit tiroid. Jenis penyakit tiroid yang umum terjadi adalah hipotiroidisme, yaitu ketidakmampuan tiroid menghasilkan hormon yang cukup untuk mengatur metabolisme.
Terjadi akibat kombinasi dari faktor tubuh dan lingkungan sosial, yang umumnya lebih banyak memengaruhi para ibu. Kondisi psikologis dan masalah dengan bentuk tubuh merupakan pemicu lain yang dialami oleh ibu.
Ini dipicu oleh perubahan hormon saat siklus menstruasi, usai melahirkan, serta sebelum dan selama masa menopause yang dialami oleh seorang ibu.