Ini Alasan GUS Muda Ikrarkan Dukungan untuk Ganjar Pranowo, Disebut Peduli pada Rakyat

Gus Muda dukung Ganjar Pranowo
Sumber :

Banten.viva.co.id –Keberpihakan Ganjar Pranowo sebagai pemimpin yang merangkul seluruh kalangan menginspirasi anak-anak muda yang tergabung dalam wadah Ganjar Untuk Semua (GUS) Muda. 

Relawan Gerak 08 Banten Terus Konsolidasi Menangkan Andra Soni Menjadi Gubernur

Mereka lalu menggelorakan semangat dan dukungan kepada sosok 'berambut putih' itu.

Apalagi prinsip "Tuanku Ya Rakyat" yang digaungkan Ganjar Pranowo. Artinya, pria kelahiran Karanganyar 28 Oktober 1968 itu memang mendedikasikan hati dan pikirannya untuk melayani serta mengedepankan kepentingan rakyat.

Stok Pangan di Bulog Lebak dan Pandeglang Aman Hingga Tiga Bulan

Hal inilah yang membuat GUS Muda menyampaikan ikrar dukungan agar Ganjar Pranowo menahkodai Indonesia periode 2024-2029. Acara tersebut juga dihadiri oleh ratusan masyarakat Kabupaten Pandeglang.

"Kami siap menjadi garda terdepan dalam pembangunan politik yang santun dan berkualitas," kata Koordinator GUS Muda Banten David Solehudin di wilayah Desa Bojong, Kecamatan Bojong, Kabupaten Pandeglang, Banten, Minggu 8 Oktober 2023. 

Laga Lawan Jepang, Presiden Prabowo Diharapkan Bisa Hadir Di SUGBK untuk Berikan....

"Mengajak aktif secara politik kepada para pemuda pemudi Indonesia untuk berjuang bersama memenangkan Ganjar Pranowo demi kemajuan bangsa dan negara," tambahnya. 

Pada kesempatan yang sama, Koordinator Daerah GUS Muda Pandeglang Khairil Amri menambahkan seiring perkembangan zaman atau revolusi industri 4.0 membuat generasi z dan milenial dituntut untuk serba bisa dan mampu bersaing demi menjawab tantangan masa mendatang.

Halaman Selanjutnya
img_title