Insting Hantu Jens Raven Buat Pelatih Striker Timnas Indonesia Senior Bereaksi, Bakal Masuk Senior?

Striker Timnas Indonesia U-20, Jens Raven
Sumber :
  • Instagram @jensraven9

Di ajang itu, Jens Raven sempat menjadi pemain cadangan, karena waktu itu pelatih Indra Sjafri masih lebih memilih Arkhan Kaka sebagai penyerang utama. Meski begitu, Jens Raven tetap sabar dan berjanji jika dirinya akan menunjukkan kualitas terbaiknya saat diberi kesempatan bermain.

Janji Jens Raven akhirnya ditepati, bagaimana tidak? Karena saat diberi kesempatan oleh Indra Sjafri, dirinya mampu menunjukkan kemampuan terbaiknya di lapangan. Hasilnya? Empat gol mampu dicetak oleh pemain FC Dordrecht tersebut.

Bahkan salah satu gol dari Jens Raven tercipta di babak final saat melawan Thailand, gol yang sekaligus mengantarkan Indonesia merahi gelar Piala ASEAN U-19 pada bulan Juli 2024 yang lalu. Gol itu juga membuat Indra Sjafri semakin percaya dengan kualitas Jens Raven.

James Raven akhirnya kembali mempercayai Indra Sjafri di babak Kualifikasi Piala Asia U-20, sebuah kepercayaan yang langsung diterima oleh Raven. Karena di pertandingan pertama melawan Maladewa, ia mampu mencetak satu gol, dan uniknya gol yang dicetak oleh Jens Raven adalah gol yang membuat fans sepakbola teringat akan sosok Filippo Inzaghi. 

Sebagai penyerang hantu, di mana saat mencetak gol posisi Jens Raven sangat sulit diprediksi oleh lawannya, bahkan jika kita memperhatikan dalam proses mencetak gol ke gawang Maladewa, bolanya terlihat mencari Jens Raven, sesuatu yang dulunya juga sering dialami Inzaghi saat masih bermain.

 

Momen saat Jens Raven jadi WNI

Photo :
  • Instagram @jensraven9