Pemkot Cilegon Bangun Tiga Puskesmas Baru

ilustrasi tenaga kesehatan
Sumber :
  • istimewa

Helldy juga mengungkapkan bahwa sembilan puskesmas di Kota Cilegon telah mencapai status paripurna, memenuhi standar pelayanan kesehatan nasional. 

 

"Pencapaian ini adalah bukti komitmen Pemerintah Kota Cilegon untuk memberikan layanan kesehatan berkualitas kepada masyarakat, dan ini merupakan sejarah untuk Kota Cilegon," tegasnya. 

 

Dalam kesempatan yang sama, Helldy memberikan apresiasi kepada Dinas Kesehatan Kota Cilegon atas kerja kerasnya melaksanakan program-program kesehatan. Program Inovasi Layanan Primer (ILP) yang diluncurkan untuk sembilan puskesmas dan tujuh puskesmas pembantu ini merupakan langkah konkret pemerintah kota dalam meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan. 

 

Dengan penambahan tiga puskesmas baru dan pelaksanaan Program ILP, Helldy berharap layanan kesehatan di Cilegon dapat semakin cepat, tepat, dan merata. Ia juga mengajak seluruh masyarakat untuk mendukung dan memanfaatkan fasilitas kesehatan yang disediakan oleh Pemkot Cilegon.