Industri Kreatif Nasional Penyumbang Pendapatan Negara Terbesar Ketiga di Dunia

Pamflet Film Malam para Jahanam
Sumber :
  • Istimewa

Banten.Viva.co.id - Kabar baik buat pelaku industri kreatif nasional, karena mampu membawa Indonesia menempati urutan ketiga dunia sebagai penyumbang pendapatan negara. Amerika Serikat berada di posisi pertama ekonomi kreatif, penyumbang terbesarnya dari dunia perfilman Hollywood, kemudian musik Jaz.

 

Posisi kedua di tempati Korea Selatan yang memiliki KPop hingga Drakor atau Drama Korea yang menyumbang pendapatan negara.

 

"Di posisi tiga muncul Indonesia dengan kontribusi sekitar 8 persen dari PDB kita, kita punya drahor, drama horor. Drahor kita ini luar biasa. Kita punya Dkop, dangdut koplo. Penggemarnya udah sampai Turki, Amerika, jadi musik resmi peregangan di liga voli Korea, di putar untuk pemanasan nya," ujar Sandiaga Uno, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menpar Ekraf), di Untirta Banten, Jumat, 29 Maret 2024.

 

Drahor menurut Sandi, mampu memasarkan dunia pariwisata daerah ke kancah nasional. Salah satunya dalam film KKN di Desa Kenari, menampilkan keindahan alam Banyuwangi, Jawa Timur.

 

Tangkapan Layar Trailer Film Sehidup Semati

Photo :
  • Istimewa

 

Produser film diharapkan bisa terus mengangkat kebudayaan dan keindahan alam Indonesia melalui sinematografi, sehingga wisatawan lokal dan mancanegara bisa datang berlibur.

 

"Agak Laen juga menggunakan dialek dari Medan. Ngeri-ngeri Sedap yang mengangkat kebudayaan kekeluargaan di Danau Toba. Itu mengangkat wisata kita. Itu bisa di kombinasi dengan film-film," jelasnya.

 

Sandi berharap Indonesia bisa mendapatkan Piala Oscar, penghargaan bergengsi di dunia perfilman. Dia meyakini, bakal ada film nasional yang mendapatkannya.

 

Pemain Film 2 Guns

Photo :
  • tangkapan layar YouTube

 

Karenanya, dunia kreatif Indonesia, terutama perfilman, membutuhkan kolaborasi dari berbagai pihak, seperti kementrian, pemerintah daerah, kampus hingga perusahaan. 

 

"Kita berdoa terus, karena saya dalam waktu tidak terlalu lama lagi, kita sanggup memenangkan Piala Oscar. Korea udah menang, India udah menang, padahal Indonesia posisi tiga besar dunia dari segi subsektor ekonomi kreatifnya, kontribusinya," terangnya.