Zyrex Indonesia Gandeng UGM Perkuat Kemajuan Industri Terknologi
- Sherly/viva
"Bersama Zyrex Indonesia, UGM, dan Xacti, kami ingin mendorong transfer pengetahuan dan teknologi yang akan menghasilkan produk-produk unggulan. Kami yakin bahwa dengan pendekatan kolaboratif ini, kami dapat memberikan kontribusi signifikan bagi pertumbuhan industri teknologi di Indonesia," tambahnya.
Proyek kolaboratif ini mencakup beberapa aspek utama, di antaranya:
• Pengembangan Produk Teknologi: Menciptakan perangkatinovatif yang sesuai dengan kebutuhan pasar Indonesia dan global, serta memanfaatkan kekuatan masing-masing pihak dalam desain, manufaktur, dan teknologi.
• Riset dan Pengembangan (R&D): Melibatkan mahasiswa dan dosen UGM dalam proses penelitian untuk menghasilkan produk yang inovatif dan solutif bagi masyarakat.
• Perlindungan Hak Kekayaan Intelektual (HAKI): Menjaga dan mematenkan setiap hasil inovasi agar terlindungi dari segi hukum dan memiliki nilai komersial yang dapat bersaing di pasar.