Kondisi Lalu Lintas Arus Balik Wisatawan dari Anyer hingga Palima Kota Serang

Kasatlantas Polresta Serkot, Kompol Try Wilarno.
Sumber :
  • Yandi/BantenViva

Banten.Viva.co.id - Arus balik wisatawan masih nampak padat di jalur Palka-Padarincang-Ciomas-Pabuaran. Nampak pantauan pada Kamis malam, 11 April 2024, sekitar pukul 20.30 wib.

 

Personel Satlantas Polresta Serkot nampak berusaha mengurai kepadatan wisatawan di jalur alternatif dari Anyer, Kabupaten Serang, menuju Kota Serang, Banten, dan kembali ke wilayah asalnya masing-masing.

 

Guna mengurai kepadatan arus balik wisatawan pada Kamis malam, 11 April 2024, nampak Kasatlantas Polresta Serkot, Kompol Try Wilarno, bersama personel lainnya, melakukan rekayasa lalu lintas.

Rekayasa Lalu Lintas di Simpang Palima, Kota Serang, Banten

Rekayasa Lalu Lintas di Simpang Palima, Kota Serang, Banten

Photo :
  • Yandi/BantenViva

Rekayasa lalu lintas berupa pengalihan arus kendaraan di persimpangan Palima, Kota Serang, hingga melakukan one way atau satu arah, untuk menarik kendaraan wisatawan dari arah Anyer-Palka-Padarincang, menuju Ciomas-Pabuaran-Palima.