Gerakan Kader Gerindra Menyala, Dukungan untuk Andra Soni Jadi Cagub Banten Menguat

Billboard Gerakan Andra Soni Menyala
Sumber :
  • Istimewa

Banten.Viva.co.id - Billboard bergambar Ketua DPD Partai Gerindra Provinsi Banten, Andra Soni bermunculan hampir di seluruh kabupaten dan kota di Banten. 

 

Billboard itu bertuliskan "Menyala Abangkuh" dengan gambar Andra Soni sebagai Calon Gubernur Banten.

 

Direktur Eksekutif Kajian Politik Nasional (KPN) Adib Miftahul menyebut, billboard yang dipasang merupakan upaya Partai Gerindra untuk mengenalkan sosok Andra Soni kepada masyarakat

 

"Tes ombak, sejauh mana pengenalana mereka kepada figur itu. Partai Gerindra lagi mengenalkan Andra Soni, karena dinamika panjang, ujungnya yang punya tiket partai ini," ujar Adib saat dikonfirmasi, Rabu, 03 April 2024.