Lumba-lumba Terdampar di Pantai Tanjung Panto, Lebak Banten

Foto warga saat menolong ikan lumba-lumba yang terdampar
Sumber :
  • bantennews

Banten – Seekor lumba-lumba ditemukan warga terdampar di Pantai Tanjung Panto, Desa Muara  Binuangen, Kecamatan Wanasalam, Kabupaten Lebak, Lebak, Banten, Senin 26 Desember 2022 sekira pukul 09.00 WIB.

Diduga, terdamparnya lumba-lumba tersebut akibat cuaca yang buruk.

Muhammad Nasir, salah saru warga mengatakan lumba-lumba itu secara tibda-tibda terdampar di perairan dangkal Pantai Tanjung Panto.

"Saat awal ditemukan warga sekitar, ikan lumba-lumba terombang-ambing oleh derasnya ombak sehingga kesulitan untuk berenang ke tengah pantai. Warga pun langsung mengevakuasi dan menolong mendorongnya ke tengah pantai," katanya, dikutip Senin, 26 Desember 2022 melalui berbagai media.

Beruntung, ikan lumba-lumba itu masih hidup saat di tolong oleh warga.

Seperti diketahui, cuaca baru-baru ini di Lebak bagian selatan sangat buruk, hujan secara terus menerus melanda Kabupaten Lebak.

Dia juga mengatakan gelombang di Lebak masih tinggi, mungkin itu yang menyebabkan ikan tersebut mengalami terdampar di Pantai Tanjung Panto./Din