Targetkan Suara Emak-Emak 80 Persen, Srikandi Ndaru Banten Deklarasi Prabowo-Gibran
"Sebabnya, kita target suara ibu ibu di Banten sebanyak banyak, dan bisa sampai 80 persen," tuturnya.
Sementara itu Ketua DPW Ndaru Banten, Edi Haryadi mengatakan, bahwasannya hari ini sebanyak 100 perempuan muda dan emak-emak deklarasikan dukungan kepada Prabowo-Gibran.
"Saya tidak menyangka, antusias masyarakat dikalangan Perempuan sangatlah luar biasa. Dimana Srikandi Banten atau basis perempuan bisa terbilang lebih setia dari laki laki," ungkapnya kepada wartawan.
Tidak lupa, ia mengingatkan, bahwa Ndaru Banten selain deklarasi Srikandi ada makan siang gratis dan bagi bagi susu gratis setiap harinya.
"Ini dari Ndaru Banten ada makan siang gratis dan susu gratis di rumah kemenangan Ndaru Banten," jelasnya.
Diakhir wawancara, ia berharap, akan cukup waktu untuk Ndaru Banten menjaring ibu ibu, perempuan muda, para laki laki ditarik mendukung Prabowo-Gibran.
"Mudah mudahan cukup waktu, dan bisa deklarasikan kemenangan Prabowo-Gibran di Kabupaten dan Kota lainnya yang ada di Banten," tegasnya.