Belum Banyak Orang Tahu, Ini Fakta Kecamatan Taktakan, Daerah Pegunungan Alami di Kota Serang

Fakta Kecamatan Taktakan
Sumber :
  • BPS

Banten.viva.co.id–Meski sudah lama bermukim, mungkin banyak yang belum tahu tentang fakta dari Kecamatan Taktakan, Kota Serang

Kecamatan Taktakan adalah salah satu kecamatan di Kota Serang, Banten, Indonesia yang jadi wilayah terluas. 

Kecamatan Taktakan terletak di bagian selatan Kota Serang, berbatasan dengan Kecamatan Serang dan juga Ciomas serta Gunung Sari. 

Taktakan merupakaan dataran rendah dan terletak di barat daya Kota Serang. Ketinggiannya rata-rata di bawah 500 mdpl. 

Bagian utara memiliki morfologi dataran, sedangkan bagian selatan merupakan wilayah perbukitan.

Pada tahun 2022 kecamatan Taktakan terdiri dari 13 kelurahan, 121 RW, dan 383 RT. 

Jumlah seluruh perangkat kelurahan yang bertugas di Kecamatan Taktakan sebanyak 69 orang yang terdiri dari 40 laki-laki dan 29 perempuan.

Kelurahan di Kecamatan Taktakan terdiri dari: 

- Cibendung

- Cilowong

- Drangong

- Kalang Anyar

- Kuranji

- Lialang

- Pancur

- Panggungjati

- Sayar

- Sepang

- Taktakan

- Tamanbaru

- Umbul Tengah

Berikut adalah beberapa fakta tentang Kecamatan Taktakan, Kota Serang, Banten:

- Taktakan merupakan salah satu kecamatan di Kota Serang yang terletak di bagian selatan.

- Luas wilayah Kecamatan Taktakan adalah 61, 16 kilometer persegi.

- Jumlah penduduk Kecamatan Taktakan pada tahun 2022 adalah 105.768 jiwa.

Kependudukan 

Berdasarkan data dari DinasKependudukan dan Pencatatan Sipil, Kecamatan Taktakan tergolong dalam wilayah yang berpenduduk besar yang berjumlah 105.768 jiwa. 

Dengan rincian jumlah penduduk laki-laki 54.201 jiwa dan jumlah penduduk perempuan sebanyak 51.567 jiwa.

Kepadatan Penduduk (Per KM²), 2022 1.824,22

Kelurahan yang memiliki jumlah penduduk terpadat adalah Kelurahan Drangong, yaitu sebesar 20.282 jiwa per km².

Sedangkan kelurahan dengan kepadatan penduduk terkecil adalah Cibendung yaitu sebesar 2.802 jiwa per km2

Adapun perbandingan penduduk laki-laki terhadap perempuan (sex ratio) sebesar 105. Nilai ini berarti bahwa setiap 105 jiwa laki-laki terdapat 100 jiwa perempuan. 

Pendidikan

Pada tahun ajaran 2022/2023 tercatat 16 unit pendidikan TK/RA, 43 SD/sederajat, 29 SMP/MTs, dan 13 SMA/MA di Kecamatan Taktakan.

 

Jumlah murid dari seluruh jenjang pendidikan baik sekolah negeria maupun swasta sebanyak 18.135 orang. Sebanyak 75,20 persen sekolah merupakan sekolah negeri.

Rasio mengajar seorang guru SMA/Sederajat di Kecamatan Taktakan adalah yang tertinggi jika dibandingkan dengan jenjang pendidikan lainnya. Beban mengajar seorang guru SMA/Sederajat adalah 23 orang siswa.

Kesehatan

Pada tahun 2022 terdapat 78 orang tenaga medis/paramedis yang terdiri dari 28 orang bidan, 9 orang perawat, 4 orang dokter umum.

Kemudian ada juga 3 orang apoteker, 2 orang dokter gigi, 2 orang ahli gizi, dan 30 orang tenaga medis lainnya di Kecamatan Taktakan.

Untuk sarana dan prasarana kesehatan masyarakat terdapat 4 unit poliklinik, 2 unit puskesmas, 1 unit rumah sakit, 1 unit rumah sakit bersalin, dan 1 unit apotek. 

Dilihat dari potensinya pada mulanya kecamatan Taktakan dialokasikan sebagai wilayah pariwisata di kota Serang. 

Wisata 

Karena secara geografis kecamatan Taktakan adalah daerah pegunungan yang mempunyai alam yang indah dan cocok jadi tempat wisata.

Wisata yang ada di Kecamatan Taktakan antara lain, Green Hills, Saung Ende, Saung Bukit Hijau Avina Park dan Rumah Hutan Cilowong.